Nafies Luthfi

Life will always feel wonderful if we always think positively.

Dompet - Sistem Pencatatan Keuangan Personal

Bismillahirrahmanirrahim.

Saya ingin share project aplikasi web yang saya kembangkan untuk mencatat keuangan personal. Namanya Dompet. Aplikasi ini membantu saya dalam mencatat pengeluaran dan pemasukan harian, mengkategorikan/jenis transaksi, mencatat hutang piutang, dan melihat ringkasan transaksi per bulan dan per tahun. Project ini awalnya dibangun dengan Laravel 5.5, sekarang sudah upgrade ke Laravel 8.x (sampai artikel ini ditulis).

Ini link download source code: https://github.com/nafiesl/dompet

Dompet Transactions

Secara umum fitur-fiturnya:

  1. List Transaksi perbulan (dengan pencarian, filter bulan, kategori dan partner)
  2. List transaksi per hari
  3. Input pengeluaran dan pemasukan
  4. Input hutang-piutang
  5. Pengkategorian transaksi (misal: Iuran, Pulsa, Internet, Cicilan Motor)
  6. Partner transaksi (misal: PLN, PDAM, FIF, atau nama orang)
  7. Laporan/summary transaksi per tahun
  8. Pindah bahasa (en untuk English, id untuk Bahasa Indonesia)

Project ini free and open-source berlisensi MIT, yang intinya :

Saya persilakan temen-teman untuk menggunakan/memodifikasi/mendistribusikan ulang untuk tujuan pribadi atau komersil, dengan catatan file LICENSE di dalam project tidak diubah/dihilangkan.

List fitur lengkap, cara installnya, dan detail lisensinya dijelaskan dalam playlist youtube berikut:

(Link ke youtube: Demo Project Dompet)

Aplikasi ini dibangun dengan metode Test-driven Development, yang sudah kita ulas di banyak artikel pada blog ini pada topik: TDD Laravel. Jadi sudah ada feature dan unit test setiap action usernya. Bagi yang ingin belajar automated testing Laravel, mungkin bisa jadi referensi. Silakan jika teman-teman yang ingin berkontribusi dalam mengembangkan project ini.

Semoga manfaat yang saya dapatkan dari project ini juga bermanfaat untuk orang banyak. Terima kasih teman-teman.